Langsung ke konten utama

Kenaikan Harga Batu Bara US$ 106,25 per Metrik Ton



Batubara
Harga batubara terus melambung di level US$ 100-an di tengah kecemasan pasokan berlebih dari China yang menggenjot produksi untuk keperluan musim dinginnya pada Desember lalu.
Harga batubara Newcastle di Bursa ICE kontrak pengiriman Februari 2018 pada Kamis (18/1) terlihat naik 0,24% ke US$ 106,25 per metrik ton dari posisi US$ 106 per metrik ton.
Dalam sepekan, harganya sudah naik 1,38% dari US$ 104,8 per metrik ton.

Dari sisi pasokan, Biro Statistik Nasional China pada Kamis (18/1) melaporkan produksi batubara Desember naik ke 314,87 juta ton, atau tumbuh 1,1% yoy.
Tapi untungnya, angka impornya pun ikut naik 6,1% yoy ke 22,74 juta ton pada bulan Desember.
Analis PT Central Capital Futures Wahyu Tribowo Laksono bilang, harga komoditas ini mendaki karena pertumbuhan produksi dan impor di pengujung tahun China.
Alasannya cuaca dingin ekstrem kali ini tidak dapat dibendung pasokan gas alam rendah polusi yang difavoritkan pemerintah.
"Gasification di China butuh waktu, ini menjadi celah bagi pasar batubara," jelas Wahyu kepada KONTAN, Jumat (19/1).
Dikatakan, selama ini pengirim utama gas alam China berasal dari Rusia.
Namun kemampuan membendung China dan pengiriman Rusia masih belum seimbang sehingga terjadi kekurangan pasokan pada musim dingin ekstrem ini.

Tak lupa ada juga masalah pada proses pengiriman kargo batubara dari Kalimantan karena hujan mengganggu jalur distribusi laut.
Terdapat 100 kapal besar dry-bulk yang menunggu dimuat di sepanjang pesisir Kalimantan, terutama di Samarinda dan Taboneo.
Data tersebut menyebutkan, sejumlah kapal telah menunggu sejak Oktober.

"Kondisi pasokan tertahan ini bisa sampai tahun baru China di Februari nanti," jelas Wahyu.
Atas keadaan itu, maka Wahyu tak heran harga batubara acuan (HBA) Indonesia untuk Januari 2018 ini bisa naik 1,6% ke US$ 95,54 per metrik ton, dibandingkan rekam bulan Desember lalu.
Soalnya permintaan batubara Indonesia untuk kawasan Asia seperti Vietnam, Korea Selatan dan Jepang terus tinggi.


sumber silahkan kunjungi : http://www.tribunnews.com/bisnis/2018/01/20/harga-batu-bara-capai-us-10625-per-metrik-ton

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BUKIT MEDITERANIA SAMARINDA - AGUNG PODOMORO GROUP

SELAMAT DATANG Bukit  Mediterania Samarinda adalah merupakan salah satu karya terbesar dari Agung Podomoro Group yang berlokasi di daerah Samarinda, Kalimantan Timur dengan total luas lahan 38 hektar, Bukit Mediterania Samarinda terdiri dari 5 cluster sebagai berikut: Spain, Monaco, Greece, Italy and France. Pengembangan telah dimulai pada 15 Oktober 2005 dan selesai pada bulan Desember 2012. Perumahan Bukit Mediterania Samarinda ini di rancang khusus untuk para insan yang mengerti benar tentang gaya dan keharmonisan hidup. Bangunan bernuansa Eropa Mediteran yang ditampilkan membawa kita kepada kehidupan layaknya di pemukiman eropa. PINTU MASUK BUKIT MEDITERANIA SAMARINDA    Perumahan Bukit Mediterania Samarinda hadir dengan tipe terbaru : Cluster Greece 1.T ipe Varda 38 m2 ukuran Lt. 98 m2 (6x16)m2 dan Lt. 120 m2 (6x20)m2.    Harga dari Rp 984.500.000, 2.T ipe Fo rtune 55 m2 ukuran Lt.112 m2 (7x16)m2. Harga dari Rp 1.203.400.000 varda d

PT. HAJI LA TUNRUNG A.M.C

PT. HAJI LA TUNRUNG A.M.C adalah perusahan  Money Changer  tertua di Indonesia dan memiliki 25 Branches in Indonesia. Salah satunya berada di Kalimantan timur kota Samarinda jalan S. Parman  No. 15 T Lembuswana Plaza dan baru launching tanggal 31 Januari 2018 di jalan MT. Haryono rawa indah perum. Bukit Mediterania Samarinda Rukan No. 21.  

HOT PROMO MARET DISKON 20%

Perumahan Bukit Mediterania Samarinda of Agung Podomoro Group yang berlokasi di jl MT. HARIYONO RAWA INDAH adalah perumahan di lahan perbukitan 50 mdpl. Bulan Juni 2019 memberikan Discount 20% untuk unit rumah ready stock tipe 38/98 m2 & 55/112 m2, dengan Speksifikasi Rumah : Tipe 38 lt. 98 (6 x 16) Rumah 1 lantai, R. Tamu, 1 km. Mandi, Dapur, dan 2 km. Tidur Tipe 55 lt. 112 (7 x 16) Rumah 1 lantai, R. Tamu, 1 km. Mandi, Dapur, dan 2 km. Tidur Jika anda berminat dan ingin cek lokasi, bisa hubungi nomer handphone di bawah ini : Call/whatsapp 08115552407